jkt24.com – Ramai di media sosial, ceramah seorang penceramah bernama Mama Ghufron Al-Bantani menjadi viral karena klaimnya yang luar biasa, yaitu bisa bahasa suryani atau berbicara dalam bahasa semut hingga jin dan malaikat.
Mama Ghufron telah menjadi topik perbincangan hangat di jagat maya. Salah satu akun TikTok yang memposting video ceramahnya adalah @fanatismemematikanlogika. Dalam video tersebut, Ghufron mengklaim bahwa dia mampu berbicara dengan semut.
“Makanya ditanya semut, ini bahasa semut. Bismillahirrahmanirrahim ashkoli inakali yama kali inaka Ghufron artihi inaya inaka kaliya kali fima Allah. Apakah saya didoakan nggak Ghufron, ya jelas lah!” tulis akun tersebut, sebagaimana dilihat oleh Jkt24.com pada Jumat (28/6/2024) dini hari.
Meskipun sering kali mendapatkan hinaan, Mama Ghufron mengaku tidak sakit hati dan tetap mendoakan orang lain dengan baik.
“Karena saya berkomunikasi dengan Nabi Sulaiman. Saya difitnah dihina, tetap senang, saya selalu mendoakan,” tambahnya.
Dalam video lain yang diunggah oleh akun Instagram @wunainfo1, Mama Ghufron mengklaim bahwa dia bisa berbahasa jin dan malaikat.
“Bahasa Jin. Bismillahirrohmanirrohim Az-zadah gudiyah ajid goda ayaiu yim ma hud hada da yabs. Tuh bahasa jin,” kata Mama Ghufron dalam video tersebut.
Dia kemudian melanjutkan dengan bahasa yang diakuinya sebagai bahasa malaikat.
“Beda dengan bahasanya malaikat. Bismillahirrohmanirrohim laha fa ajii innaa-sya adolla tan ma fimallah,” jelasnya.
Ceramah Mama Ghufron ini mendapatkan berbagai tanggapan dari warganet.
“Ini lucu, tolong jangan ditangkap dulu,” tulis akun @sultan_***.
“Kenapa bisa ada pengikutnya? Kocak banget langsung berubah intonasi semut pakai bahasa Arab kaya dubbing film kartun,” kata akun @ali.sumar***.
“Ini bukan bahasa semut tapi nada semut,” ungkap akun @wir*.
Berdasarkan penelusuran digital yang dilakukan oleh Jakarta24, diketahui bahwa Mama Ghufron memiliki pondok pesantren bernama Ponpes Uniq Nusantara yang berlokasi di Petukangan, Surabaya, dan Dampit, Malang. Hingga artikel ini ditulis, reporter Jkt24.com masih menelusuri lebih lanjut tentang keberadaan pondok pesantren tersebut.
Dapatkan update konten terkini, berita viral, berita terbaru, berita unik, berita menarik, berita goblok, dan berita lainnya setiap hari di website Jkt24.com.