Bandara Jepang

Lucu Tapi Nyata, 36 Penerbangan di Bandara Jepang Dibatalkan Gara-Gara Gunting Hilang

jkt24.com – Akhir pekan lalu, Bandara New Chitose di Hokkaido, Jepang, mengalami kekacauan yang tak terduga akibat hilangnya sepasang gunting. Insiden ini menyebabkan pembatalan 36 penerbangan dan penundaan 201 lainnya.

Gunting yang hilang tersebut dilaporkan berasal dari sebuah toko di dekat pintu boarding. Akibatnya, pemeriksaan keamanan di terminal domestik bandara tersebut ditunda selama dua jam pada Sabtu pagi (17/8/2024), yang membuat ratusan penumpang tertahan di bandara.

Kerumunan penumpang yang sudah berada di ruang keberangkatan terpaksa harus kembali menjalani pemeriksaan keamanan. Sehingga menyebabkan antrean panjang dan kepadatan, seperti yang dilaporkan oleh Jkt24.com pada Selasa (20/8/2024).

Pihak berwenang berusaha keras menemukan gunting yang hilang tersebut. Akhirnya, gunting itu ditemukan di toko yang sama pada Minggu (18/8/2024), sehari setelah insiden terjadi.

Baca Juga : Viral dan Kocak! Lomba Panjat Pinang Berhadiah Janda Muda di Agustusan, Tanggapan Netizen Bikin Ngakak

Bandara Jepang

Bandara Hokkaido, yang merupakan operator dari Bandara New Chitose, mengumumkan pada Senin bahwa gunting tersebut telah ditemukan oleh seorang pekerja di toko tersebut pada hari Minggu.

Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, Transportasi, dan Pariwisata Jepang segera meminta Bandara Hokkaido untuk menyelidiki penyebab hilangnya gunting tersebut dan memastikan agar insiden serupa tidak terulang lagi di masa depan.

“Kami menyadari bahwa insiden ini terjadi akibat sistem penyimpanan dan pengelolaan yang tidak memadai di toko tersebut.” Kata Bandara Hokkaido dalam pernyataannya.

“Kami juga memahami bahwa insiden ini dapat dikaitkan dengan isu-isu serius seperti pembajakan atau terorisme, dan kami akan lebih memperhatikan manajemen keamanan di masa depan.”

Bandara New Chitose merupakan salah satu bandara tersibuk di Jepang. Dengan lebih dari 15 juta penumpang yang menggunakannya pada tahun 2022, menurut perusahaan analisis penerbangan OAG.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *