Jkt24.com – Pihak kepolisian buka suara terkait ajang kontes kecantikan transgender yang digelar di sebuah hotel di Kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat. Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro mengatakan, pihak penyelenggara tak memiliki izin menggelar acara tersebut.
Sebelumnya sebuah acara kontes kecantikan transgender wanita-pria atau waria di sebuah hotel kawasan Jakarta Pusat viral di media sosial. Dalam video yang beredar, terlihat sejumlah kontestan yang diduga transgender terlihat berlenggang di catwalk selayaknya tampil di sebuah ajang kecantikan. Para kontestan itu juga tampak memakai selempang yang bertuliskan asal daerah mereka.
Masih dalam unggahan yang sama, terlihat sebuah foto yang memperlihatkan pemenang dari ajang tersebut. Pemenang pun tampak diberikan mahkota dan selempang bertuliskan ‘winner’.
“Terkait acara kontes tersebut tidak ada izin apapun,” katanya saat dihubungi, Selasa (6/8/2024).
Susatyo mengatakan, saat ini pihaknya mendalami peristiwa tersebut, termasuk mengecek ke lokasi hotel digelarnya kontes kecantikan transgender.
“Akan dilakukan pemeriksaan dan pendalaman bersama Satpol PP DKI,” katanya.